Detail Berita

PANEN PERDANA DEMPLOT TEMBAKAU KASTURI

Pengembangan komoditas tembakau di Kabupaten Malang dilakukan sebagai upaya untuk memenuhi pangsa pasar produk tembakau yang terus mengalami peningkatan. Peningkatan kebutuhan pasar ini didukung oleh Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan melalui kegiatan – kegiatan yang bersifat on farm maupun off farm. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah demplot tanaman tembakau varietas Kasturi di Poktan Sri Mulyo Desa Lumbangsari Kecamatan Bululawang yang pada hari Kamis, 14 September 2023 melaksanakan panen perdana. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Tanaman Perkebunan beserta staf, Petugas Penyuluh Lapang wilayah binaan BPP Bululawang , Kepala Desa Lumbangsari, Pengurus dan anggota Poktan Sri Mulyo. Potensi dikembangkannya komoditas tembakau di Kecamatan Bululawang untuk varietas Kasturi dikarenakan sudah ada mitra yang mendampingi dan menampung hasil panen. Pengembangan komoditas tembakau varietas Kasturi ini untuk tahun 2023 yang rencananya dikembangkan di lahan 1 Ha, tetapi karena potensi yang bisa dikembangkan lebih sehingga menjadi 2 Ha dan untuk musim tanam 2024 direncanakan pengembangan di lahan 7 Ha. Tembakau varietas Kasturi ini secara potensi hasil produksi bisa menghasilkan 0,7 – 0,8 Ton/Ha. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan semakin berkembangnya komoditas tembakau di Kabupaten Malang sehingga memberikan peningkatan pendapatan petani tembakau di Kabupaten Malang.

Berita Lain